Sabtu, 01 Desember 2012

3 JENIS RESIKO SERTA PENGENDALIAN MAHASISWA


1.       RESIKO AKADEMIS:
·         Tugas Banyak
Nilai tugas biasanya banyak diambil oleh dosen, sehingga  mendapatkan banyak tugas,  jadi jangan menunda untuk mengerjakan tugas  agar tidak menumpuk. Dan juga sebaiknya mencatat tugas di buku khusus agar tidak lupa
·          Ketinggalan informasi
Harus aktif  mencari tahu sendiri agar update informasi. Karena berbagai informasi akademis maupun non akademis biasanya diberitahukan secara online melalui website universitas.
·         Mendapatkan IPK kecil
Harus lebih banyak belajar dan bertanya agar memahami pelajaran. Karena pelajaran saat kuliah mulai sulit dan kita tidak siap menghadapinya, bisa menyebabkan nilai kita kecil.
2.       RESIKO KESEHATAN:
·         Kesehatan yang melemah
Mahasiswa harus bias membagi waktu untuk mengerjakan tugas dan istirahat selain itu juga harus makan yang bergizi. Karena jadwal perkuliahan yang padat biasanya menyebabkan mahasiswa mengalami pola makan yang tidak teratur dan kurang tidur sehingga menjadi lemah dan gampang sakit.
3.       RESIKO PERGAULAN:
·         Pergaulan negatif
Ketika menjadi seorang mahasiswa kita akan memasuki tahap peralihan, di SMA yang biasanya penuh dengan peraturan kini beralih menjadi lebih bebas, selain itu ada jiga mahasiswa yang tinggal di tempat kost. Akibat peralihan dan peraturan yang lebih bebas ini bisa menyebabkan kita salah bergaul dan nantinya akan mengarah ke pergaulan negatif seperti narkoba dan sex bebas, untuk menanggulanginya kita harus pintar dalam mencari teman dan bergaul, harus bisa menjaga diri dan yang paling utama adalah selalu beribadah dan dekat kepada Tuhan YME agar iman dan pendirian kita kuat sehingga tidak mudah terpengaruh hal-hal yang negatif.

SOURCE : http://delyaputri.blogspot.com/2011_05_01_archive.html

ekonomi koperasi

Koperasi adalah merupakan singkatan dari kata ko / co dan operasi / operation. Koperasi adalah organisasi bisnis yang dimiliki dan dioperasikan oleh orang-seorang demi kepentingan bersama yang melandaskan kegiatan berdasarkan prinsip gerakan ekonomi rakyat yang berdasarkan asas kekeluargaan. Sebagai salah satu pelaku ekonomi, koperasi merupakan organisasi ekonomi yang berusaha menggerakkan potensi sumber daya ekonomi demi memajukan kesejahteraan anggota. Karena sumber daya ekonomi tersebut terbatas, dan dalam mengembangkan koperasi harus mengutamakan kepentingan anggota, maka koperasi harus mampu bekerja seefisien mungkin dan mengikuti prinsi-prinsip koperasi dan kaidah-kaidah ekonomi. Disamping itu koperasi juga memiliki fungsi, peran dan manfaat dalam ekonomi.

Prinsip Koperasi

Prinsip koperasi adalah suatu sistem ide-ide abstrak yang merupakan petunjuk untuk membangun koperasi yang efektif dan tahan lama. Di dalam Undang-Undang RI No. 25 Tahun 1992 telah dibuat prinsip tentang perkoperasian. prinsip tersebut diantaranya yaitu:
  • Keanggotaan bersifat sukarela dan terbuka
  • Pengelolaan dilakukan secara demokrasi
  • Pembagian SHU dilakukan secara adil sesuai dengan jasa usaha masing-masing anggota
  • Pemberian balas jasa yang terbatas terhadap modal
  • Kemandirian
  • Pendidikan perkoperasian
  • Kerjasama antar koperasi
  • Modal diberi balas jasa secara terbatas.
Fungsi dan peran koperasi

Fungsi dan peran koperasi di Indonesia seperti yang dikemukakan dalam pasal 4 UU No. 25 Tahun 1992 adalah sebagai berikut:
  1. Membangun dan mengembangkan potensi serta kemampuan ekonomi anggota pada khususnya masyarakat pada umumnya untuk meningkatkan kesejahteraan ekonomi dan sosial Potensi dan kemampuan ekonomi para anggota koperasi pada umumnya relatif kecil. Melalui koperasi, potensi dan kemampuan ekonomi yang kecil itu dihimpun sebagai satu kesatuan, sehingga dapat membentuk kekuatan yang lebih besar. Dengan demikian koperasi akan memiliki peluang yang lebih besar dalam meningkatkan kesejahteraan ekonomi dan sosial masyarakat pada umumnya dan anggota koperasi pada khususnya.
  2. Turut serta secara aktif dalam upaya meningkatkan kualitas kehidupan manusia dan masyarakat Selain diharapkan untuk dapat meningkatkan kesejahteraan ekonomi para anggotanya, koperasi juga diharapkan dapat memenuhi fungsinya sebagai wadah kerja sama ekonomi yang mampu meningkatkan kualitas kehidupan manusia dan masyarakat pada umumnya. Peningkatan kualitas kehidupan hanya bisa dicapai koperasi jika ia dapat mengembangkan kemampuannya dalam membangun dan meningkatkan kesejahteraan ekonomi anggota-anggotanya serta masyarakat disekitarnya.
  3. Memperkokoh perekonomian rakyat sebagai dasar kekuatan dan ketahanan perekonomian nasional Koperasi adalah satu-satunya bentuk perusahaan yang dikelola secara demokratis. Berdasarkan sifat seperti itu maka koperasi diharapkan dapat memainkan peranannya dalam menggalang dan memperkokoh perekonomian rakyat.Oleh karena itu koperasi harus berusaha sekuat tenaga agar memiliki kinerja usaha yang tangguh dan efisien. Sebab hanya dengan cara itulah koperasi dapat menjadikan perekonomian rakyat sebagai dasar kekuatan dan ketahanan perekonomian nasional.

  4. Berusaha untuk mewujudkan dan mengembangkan perekonomian nasional yang merupakan usaha bersama berdasarkan atas asas kekeluargaan dan demokrasi ekonomi Sebagai salah satu pelaku ekonomi dalam sistem perekonomian Indonesia, koperasi mempunyai tanggung jawab untuk mengembangkan perekonomian nasional bersama-sama dengan pelaku-pelaku ekonomi lainnya.
Manfaat koperasi dapat dibagi menjadi dua bidang, yaitu manfaat koperasi di bidang ekonomi dan manfaat koperasi di bidang sosial.

Manfaat Koperasi di Bidang Ekonomi
a) Meningkatkan penghasilan anggota-anggotanya. Sisa hasil usaha yang diperoleh koperasi dibagikan kembali kepada para anggotanya sesuai dengan jasa dan aktivitasnya.

b) Menawarkan barang dan jasa dengan harga yang lebih murah. Barang dan jasa yang ditawarkan oleh koperasi lebih murah dari yang ditawarkan di toko-toko. Hal ini bertujuan agar barang dan jasa mampu dibeli para anggota koperasi yang kurang mampu.

c) Menumbuhkan motif berusaha yang berperikemanusiaan. Kegiatan koperasi tidak semata-mata mencari keuntungan tetapi melayani dengan baik keperluan anggotanya.

d) Menumbuhkan sikap jujur dan keterbukaan dalam pengelolaan koperasi. Setiap anggota berhak menjadi pengurus koperasi dan berhak mengetahui laporan keuangan koperasi.

e) Melatih masyarakat untuk menggunakan pendapatannya secara lebih efektif dan membiasakan untuk hidup hemat

Manfaat Koperasi di Bidang Sosial
 a) Mendorong terwujudnya kehidupan masyarakat damai dan tenteram.

b) Mendorong terwujudnya aturan yang manusiawi yang dibangun tidak di atas hubungan-hubungan kebendaan tetapi di atas rasa kekeluargaan.

c) Mendidik anggota-anggotanya untuk memiliki semangat kerja sama dan semangat kekeluargaan.

sumber: 
http://www.g-excess.com/3671/pengertian-koperasi-prinsip-peran-dan-manfaat-koperasi/
http://id.wikipedia.org/wiki/Koperasi

PENGARUH PENGGUNAAN INTERNET TERHADAP PRESTASI BELAJAR MAHASISWA

Dalam penelitianini yang dilihat adalah pesatnya perkembangan teknologi, salah satunya adalah penggunaan internet di kalangan mahasiswa. Internet dalam pengelolaan pendidikan setidaknya dapat berfungsi sebagai sumber informasi, komunikasi, interaksi, kolaborasi, teknologi administrasi. Prestasi belajar digambarkan sebagai tingkat penguasaan mahasiswa terhadap sasaran belajar pada topik bahasan yang didipelajari, dieksperimenkan, yang diukur berdasarkan jumlah skor tertentu. Ada kemungkinan rendahnya nilai kompetensi siswa disebabkan oleh strategi penyampaian pelajaran kurang tepat. Artinya dosen dalam menyampaikan pengajaran sering mengabaikan penggunaan media, padahal media itu berfungsi untuk meningkatkan motivasi belajar mahasiswa dan pada gilirannya akan meningkatkan prestasi belajar mahasiswa. Dalam hal ini penggunaan internet yang dapat mempengaruhi prestasi prestasi belajar mahasiswa.
Berdasarkan hasil penelitian terbukti bahwa penggunaan internet berpengaruh secara signifikan terhadap prestasi belajar mahasiswa,karena Fhitung>Ftabel atau 43,53.> 4,00. Persamaanregresipenggunaan internet terhadap prestasi belajar mahasiswa adalah  Ŷ =43,53+ 1,03X. Kontribusi variabel penggunaan internet terhadap prestasi belajar siswaa dalah 20,7 % sedangkan 79,3% ditentukan oleh variabel lain.  Penggunaan internet terhadap prestasi belajar mahasiswa tergolong kuat karena tingkatsignifikannya 7,770 dan jika dibandingkan t tabel = 1,671 maka didapat 7,770 > 1,671 dan itu membuktikan bahwa penggunaan internet mempunyai hubungan yang kuat terhadap prestasi belajar mahasiswa.
Dengan demikian penggunaan internet memberikan sumbangsih atau kontribusi yang baik terhadap prestasi belajar mahasiswa yaitu sebesar 20,7%. Untuk itu hasil penelitian ini menginformasikan bahwa penggunaan internet mempunyai kaitan yang positif terhadap prestasi belajar mahasiswa.

source : http://hiskiamanggopa.wordpress.com/2012/03/13/pengaruh-penggunaan-internet-terhadap-prestasi-belajar-mahasiswajurusan-pendidikan-bahasa-inggris-fbs-unima-j-r-tuna-fbs-unima-nidn-0005095809/

cara memasarkan produk

Jika anda adalah seorang pengusaha pemula atau seorang salesman untuk produk baru, maka anda dituntut untuk mencapai target atau melampaui target penjualan yang ditetapkan, meraih keuntungan sebesar besarnya dengan biaya sekecil kecilnya agar anda & perusahaan anda mendapatkan uang untuk menghidupi perusahaan & menggaji karyawan. inilah siklus usaha, yakni menjual. tapi menjual produk baru bukan perkara mudah, apalagi ditengah persaingan & keterbatasan modal.

 ingat, senjata utama seorang penjual adalah: 1. kesiapan melayani, 2. kesiapan ilmu & informasi untuk meningkatkan kepercayaan publik sebagai pemberi solusi profesional, 3. kebersediaan mendengarkan, apakah itu keluhan yang berhubungan dengan produk kita atau bahkan keluh kesah yang sama sekali tidak ada hubungannya dengan apa yang kita jual.

banyak sekali produk yang dijual dengan simple, prosedur yang cepat, perputaran barang yang mudah. tapi tidak semua produk dapat dijual secepat itu. sebagian produk lain membutuhkan proses agar sampai ke tangan konsumen untuk segera dinikmati manfaatnya oleh konsumen itu.

sebelum menjual, terlebih dahulu membuat persiapan persiapan diawal sebagai berikut:
- kumpulkan & susun database pelanggan/calon pelanggan yang akan kita hubungi/tawari produk. caranya bisa dari referral (saran dari orang yang kita kenal), dari media publik, dari canvassing, dan lain sebagainya. kumpulkan informasi apapun tentang mereka, kehidupan pribadi & profesional mereka, hal ini sering juga disebut data intelejen, yang nantinya bisa kita manfaatkan untuk masuk ke sisi emosional mereka agar mereka bersedia membeli produk kita
- direct mail. kirim surat penawaran berikut brosur/flyer/katalog/kuisioner pada database yang kita miliki. untuk menyusun surat penawaran yang bagus & berdampak baik pada responnya akan kita bahas secara khusus
- telemarketing. telpon database yang telah kita kirimi direct mail untuk minta janjian pertemuan. ini juga membutuhkan trik trik khusus. jika setelah berbagai cara ditolak. tetaplah bersikap ramah, & minta referral/saran pada calon pelanggan kita itu, siapa yang harusnya kita tawari produk kita. dengan begitu, kita tidak akan kehabisan daftar prospek/database
- presentasi. jangan lupa bawa peralatan yang diperlukan untuk presentasi, misalnya laptop, produk sample,dll. detail tentang presentasi akan kita bahas pada postingan lain
- customize pesanan. ini adalah trik jitu untuk menjawab keberatan calon pelanggan. apapun yang dia nyatakan tentang keberatannya, tanyakan sudut pandangnya seperti apa, lalu kita tawarkan costumize produk/order sesuai sudut pandangnya. beri kemudahan pembayaran, jika memungkinkan, beri keringanan pembayaran dengan cicilan, atau diskon, bonus, dll. jika setelah berbagai trik tidak berhasil, tetaplah bersikap ramah & profesional.  minta referral/saran pada calon pelanggan kita itu, siapa yang harusnya kita tawari produk kita. dengan begitu, kita tidak akan kehabisan daftar prospek/database (seperti di point telemarketing)
- delivery/eksekusi: pengiriman barang, pelaksanaan service/layanan. titik beratkan pada kualitas & kecepatan. jangan lupa setelah delivery, telepon untuk membimbingnya dalam pemakaian produk, perawatan produk, kesiapan garansi dll yang akan membuatnya merasa nyaman
- maintenance: ini yang paling sering diabaikan seoramng salesman, yaitu memelihara hubungan baik dengan pembeli. ini akan membuat pembeli itu melakukan pembelian berikutnya, menceritakan pada kerabat & teman-temannya tentang keunggulan pelayanan kita & membuat lebih banyak pelanggan datang kepada kita. pertahankan hubungan baik, bisa melalui kunjungan langsung, via telepon, surat, BB, e-mail atau media lain, dengan ucapan selamat, ucapan terima kasih, info katalog produk, info promo diskon, atau apaun yang membuat dia merasa selalu dianggap, penting  & dihargai. survey kepuasannya terhadap produk & layanan kita. tanyakan apa kekurangan/keunggulan produk kita, lalu tawari lagi produk baru sesuai jawabannya. ingat, selalu siap menjawab "ya" untuk setiap kebutuhannya, & segera customize sesuai pesanannya.


banyak & sering sekali ahli ahli marketing mengkelompokkan tipe tipe pembeli kedalam begitu banyak sifat & karakter, lalu menjabarkan trik trik khusus yang berbeda untuk menghadapi berbagai karakter pembeli tersebut. tapi pada intinya sederhana, sama saja, yaitu, sesuaikan diri kita dengan iramanya, kecenderungan gerak gerik & gaya bicaranya, sesuaikan level bicara & bahasa tubuh kita, sesuaikan tema pembicaraan kita sesuai minatnya, tanyakan kendala yang dihadapinya, jawab keberatan & kebutuhannya dengan tawaran customize produk/jasa sesuai permintaanya. inilah inti, jiwa di setiap penjualan.

source: http://rockloudmarketing.blogspot.com/2012/06/bagaimana-cara-memasarkan-produk-baru.html

KIAT SUKSES MENJADI SEORANG MANAJER

KIAT SUKSES MENJADI SEORANG MANAJER

1. Komunikasikan Jelas & Hati-hati Komunikasi merupakan komponen dasar dari keberhasilan Anda. Jarang ada seorang manajer yang sukses bila tak punya cara berkomunikasi yang baik serta efektif. Justru biasanya kegagalan seorang manajer disebabkan oleh masalah berkomunikasi.

2. Beri Informasi Tepat Sebagai seorang manajer, Anda merupakan seorang penghubung di jaringan data perusahaan. Anda menyampaikan informasi dari satu titik ke titik yang lain dan menyaring isi informasi secara tepat. Komunikasi merupakan sistem penghubung dari perusahaan dan Andalah yang bertanggung jawab atas proses kelancarannya.

3. Siapkan Misi & Visi Karena Anda berada di posisi paling depan, Anda harus memiliki pandangan yang terbaik mengenai sasaran yang akan dicapai. Andalah yang menentukan ke mana tim kerja akan diarahkan dalam mencapai tujuan perusahaan. Dengan misi dan tujuan perusahaan, Anda harus dapat memilah-milah dan mengatur pembagian kerja di dalam tim.

4. Beri Motivasi Tim kerja yang dimotivasi akan berusaha bekerja untuk mencapai sasaran. Motivasi bukan hanya uang atau kompensasi, meski hal ini juga memegang peranan penting. Motivasi dari pimpinan dapat membentuk inspirasi dan menciptakan suasana kerja yang penuh semangat, bebas intrik atau friksi

5. Prioritaskan & Pengaturan Waktu Perhatikan siapa yang perlu didorong dan siapa yang sedang stres karena dikejar deadline. Setiap orang merasa pekerjaannyalah yang terpenting dan terberat. Manajer yang baik dapat melatih kedisiplinan dalam pengelolaan waktu, baik untuk diri mereka sendiri ataupun untuk bawahannya. Anda dapat memulainya dengan mengatur waktu Anda sendiri dan memprioritaskan pekerjaan-pekerjaan tertentu.

6. Monitor Tugas Anda bukan hanya membagi-bagi tugas, menjelaskan tujuan, memotivasi setiap orang, lalu duduk santai di meja kerja sambil menunggu laporan akhir. Anda tetap harus memonitor sampai di mana bawahan mengerjakan tugas yang dibebanikan pada mereka, memeriksa apakah mereka menghadapi kendala atau tidak. Dengan demikian, Anda telah mengantisipasi dari awal kendala-kendala yang dihadapi dan dengan demikian pekerjaan akan dapat diselesaikan tepat waktu.

7. Evaluasi Setiap tahun selalu ada penilaian terhadap prestasi setiap pegawai dan nilai prestasi bawahan akan dievaluasi oleh perusahaan sesudah mendapat masukan dari Anda. Nilai prestasi tidak selalu sesuai dengan yang diharapkan oleh pegawai dan bila hal ini terjadi, pegawai yang bersangkutan akan kecewa, stres, serta tidak bersemangat. Sebetulnya, cara penyampaian dan pendekatan kepada tim, dapat mengubah pandangan mereka terhadap penilaian yang diberikan. Hindari sikap menghakimi dan lakukan pendekatan yang mendukung.

8. Atasi Konflik Konflik membuat orang menjadi stres dan konflik dapat terjadi di tempat kerja mana pun juga. Sebagai manajer, Anda harus memahami prinsip-prinsip dan cara-cara mengatasi konflik yang terjadi. Bila Anda berhasil mengurangi friksi yang tidak produktif, berarti Anda telah memperlancar kerja sama dan itu berarti memperbaiki mutu kehidupan setiap orang di lingkungan kerja.

9. Kembangkan Keterampilan Tim Tuntutan saat ini terhadap tim Anda belum tentu menjadi tuntutan masa depan. Anda harus dapat mengantisipasi kebutuhan masa depan dan mengembangkan keterampilan yang sesuai. Hal ini termasuk keterampilan pribadi Anda dan keterampilan pribadi tim kerja.

10. Pelatihan Untuk mencapai keberhasilan tim kerja, Anda harus jeli melihat kekurangan dari tim kerja dan segera mencari jalan keluar untuk mengatasinya. Misalnya, dengan memberikan pelatihan yang sesuai dengan sasaran yang dituju.

11. Pandai Menempatkan Diri Ada saatnya di mana Anda harus turun tangan bila anak buah memerlukan bantuan dan Anda harus mau serta mampu melakukannya. Tentu tidak selalu, karena Anda sendiri harus memusatkan perhatian pada tugas dan tanggung jawab yang Anda pikul dalam memberikan panduan kepada anak buah. Bimbing anak buah menuju sukses.

source : http://putrirachmawatiks.blogspot.com/2010/10/kiat-sukses-menjadi-seorang-manajer.html